Banyak sekali orang awam yang menganggap antara penyakit jantung dan serangan jantung itu sama. Padahal dalam dunia medis antara penyakit jantung dan serangan jantung itu berbeda. Serangan jantung disebabkan karena penyumbatan dan penyempitan pembuluh darah menuju ke jantung. Sedangkan penyakit jantung disebabkan karena ketidakmampuan jantung dalam mendistribusikan darah keseluruh bagian tubuh.
Kenali 8 Gejala Penyakit Jantung yang Sangat Berbahaya ini dan jangan pernah menganggap ringan. Sebab penyakit ini sekarang menjadi pembunuh nomor satu di Amerika Serikat yang mencapai 40 % dari semua kematian yang ada. Baik itu pria, wanita sampai anak kecil pun bisa beresiko terserang penyakit berbahaya ini. Sahabat kejadiananeh.com ada baiknya anda mempelajari sejak dini seperti apakah gejala-gejala yang timbul pertama kalinya.
8 Gejala Awal Penyakit Jantung Berbahaya yang Patut Diwaspadai
1. Cepat mengalami rasa lelah
Banyak orang yang mengira rasa lelah terjadi karena aktivitas berlebihan. Memang rasa lelah dapat muncul diakibatkan karena aktivitas berlebih, namun apabila lelah tersebut terasa cukup ekstrem dan tidak seperti biasanya, maka bisa jadi itu merupakan gejala penyakit jantung.
2. Merasakan Cemas Berlebihan
Kondisi kesehatan seorang penderita penyakit jantung secara tidak langsung akan mempengaruhi kondisi psikis mereka. Beberapa penderita penyakit jantung akan mengalami rasa cemas yang berlebihan, terutama dalam hal pekerjaan dan kematian.
3. Sakit Nyeri pada bagian jantung
Hampir mirip dengan gejala awal serangan jantung, penyakit jantung juga memiliki gejala awal sakit pada bagian dada. Munculnya sakit ini disebabkan karena organ jantung mengalami luka akibat tidak bisa mendistribusikan darah keseluruh bagian tubuh. Apabila Anda mengalaminya silahkan konsultasi ke dokter.
4. Batuk berdarah
Gejala penyakit jantung selanjutnya adalah batuk berdarah. Munculnya batuk berdarah ini dapat menandakan bahwa seseorang telah mengalami penyakit jantung yang lumayan parah. Sangat penting sekali berkonsultasi ke dokter setelah Anda mendapati kondisi semacam ini.
5. Gangguan tidur sampai Imsonia Berat
Insomnia bisa menjadi gejala awal Anda terkena penyakit jantung dan serangan jantung. Menurut survey yang dilakukan oleh badan kesehatan internasional dari PBB, sebesar 50 % penderita penyakit jantung akan mengalami susah tidur di malam hari.
6. Muncul sesak napas
Setelah dada terasa sakit, biasanya beberapa hari selanjutnya seorang penderita penyakit jantung akan mengalami gejala sesak napas (mirip dengan asma). Munculnya gejala ini disebabkan karena rongga di dalam paru-paru telah kemasukan cairan berupa darah.
7. Mual dan nafsu makan terganggu
Akibat tidak terdistribusikannya darah secara maksimal, seorang penderita akan mengalami mual serasa ingin muntah. Gejala ini muncul dibarengi dengan nafsu makan yang terganggu dan bahkan berat badan menurun cukup drastis.
8. Denyut jantung tidak teratur
Setiap manusia memiliki ritme denyut jantungnya sendiri-sendiri, apabila denyut jantung kita tidak teratur para dokter mengatakan ada sebuah gangguan pada bagian organ tersebut. Biasanya gangguan yang terjadi muncul bersamaan dengan sesak napas, pusing, dan bahkan pingsan mendadak. Apabila tidak ditangani dengan segera, seseorang bisa mengalami stroke dan bahkan meninggal secara mendadak.
Itulah 8 gejala penyakit jantung yang sangat berbahaya kiranya anda patut untuk mewaspadai. Apabila Anda mengalami gejala-gejala diatas, akan sangat penting kiranya untuk segera memeriksakan diri ke dokter ahli jantung, terlebih setelah Anda melihat riwayat keluarga juga pernah menderita penyakit ini. Penting! Gejala Aneh Penyakit Stroke yang Wajib Anda Waspadai.
Foto Selfie Dokter Bedah Saat Operasi Menuai Kontroversi
Foto Selfie Dokter Bedah Saat Operasi Menuai Kontroversi
Anehdia adalah kumpulan artikel tentang dunia unik ,aneh,lucu dan lain sebagainya. di ambil Dari berbagai sumber, baik dari blogger ,situs berita buku majalah dan koran .Dengan tujuan untuk saling berbagi pengetahuan dan mempermudah untuk mengingat jika sewaktu-waktu anda ingin membaca untuk sekedar santai . Jangan Lupa Ikuti Kita Di :
Terima Kasih .
0 komentar:
Posting Komentar